- by Redaksi 2
- 26 November 2025
Sekko Jakarta Pusat Buka Pelatihan Peningkatan SDM KKMP
Jakarta Pusat, WartaKarya - Sekretaris Kota (Sekko) Kota Administrasi Jakarta Pusat, Denny Ramdany, membuka acara Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) Koperasi Kelurahan Merah Putih (KKMP) di Ruang Annex Lantai 2, Bappenda, Gedung Teknis Abdul Muis, Kecamatan Gambir, Rabu (26/11).
Pelatihan ini berlangsung selama tiga hari, mulai 26 hingga 28 November 2025, dengan mengusung tema “SDM dan Talenta Unggul Menuju Indonesia Emas 2045.” Sebanyak 88 peserta dari masing-masing KKMP wilayah Jakarta Pusat mengikuti kegiatan tersebut.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kompetensi, pengetahuan, serta kualitas pengelolaan koperasi sehingga mampu berkontribusi lebih besar dalam penguatan ekonomi masyarakat di tingkat kelurahan. **(Fiq)
