
- by Redaksi 2
- 05 Februari 2025
Pemkot Jakarta Utara dan PLN UID Jakarta Raya Bersinergi Wujudkan Program STBM
Jakarta Utara, WartaKarya - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara bekerja sama dengan PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya dalam pelaksanaan program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di Kelurahan Pademangan Barat, Kecamatan Pademangan.
Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PLN UID Jakarta Raya bersama Tim STBM Kelurahan Pademangan Barat telah menyelesaikan pembangunan 55 unit septic tank, yang terdiri dari 16 unit komunal dan 39 unit mandiri.
Menurut Ali, keberhasilan program STBM tidak hanya bergantung pada infrastruktur, tetapi juga partisipasi aktif masyarakat dalam membangun kesadaran akan pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat.
"Kita perlu menyatukan langkah, memperkuat komitmen, dan bekerja sama dalam percepatan Stop BABS melalui program STBM," ujarnya.
Sementara itu, General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran, menegaskan bahwa PLN tidak hanya fokus pada penyediaan listrik, tetapi juga berkomitmen dalam program TJSL yang mencakup pendidikan, ekonomi, dan sosial.
Ketua Tim STBM Kelurahan Pademangan Barat, Dedi Permana, berharap program ini menjadi langkah awal dalam meningkatkan sanitasi di wilayah tersebut, mengingat masih ada 219 KK yang belum memiliki septic tank. **(Nur)