Musrenbang Kelurahan Pasir Putih Fokus Pembangunan dan Alokasi Dana Per RW

Musrenbang Kelurahan Pasir Putih Fokus Pembangunan dan Alokasi Dana Per RW

 

 

Depok, WartaKarya - Aparatur Pemerintah Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di Taman Wisata Pasir Putih, Senin (3/2/2025).

Lurah Pasir Putih, Cucu Suardi, melalui Kepala Seksi Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang), Sulkah, S.Sos, menyampaikan bahwa Musrenbang kali ini fokus pada pembangunan dan alokasi dana sebesar Rp300 juta per RW.

Menurutnya, alokasi dana tersebut telah melalui rembuk RW dengan prinsip keseimbangan antara sarana prasarana (sarpras) dan pemberdayaan masyarakat.

Sulkah menjelaskan bahwa dalam anggaran Rp300 juta per RW, terdapat menu mandatory yang harus dialokasikan sesuai juklak dan juknis, yakni Rp25 juta untuk keberagaman, dan Rp6 juta untuk operasional posyandu per unit (jika dalam satu RW terdapat dua posyandu, maka total menjadi Rp12 juta).

Selain itu, berbagai usulan pembangunan dari warga juga telah disampaikan, termasuk: Drainase, Pengaspalan jalan, Pemasangan CCTV, Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), Pemasangan kaca cembung di persimpangan jalan, Pembangunan posyandu, dan Pembangunan taman RW.

Sulkah menegaskan bahwa usulan pembangunan yang diajukan dalam Musrenbang kali ini akan direalisasikan pada tahun 2026.  "Kami berharap semua pembangunan yang diusulkan masyarakat dapat terealisasi dengan baik sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh seluruh warga Pasir Putih," tuturnya. **(Dib)